Resep Bubur Ayam Khas Tasikmalaya
Google Search: resep bubur ayam tasikmalaya gurih tanpa kuah plus toping, paling laris, untuk jualan, dari beras
Ini dia satu lagi makanan khas Tasik yang membuat perut kenyang, bubur ayam. Panganan yang biasa dijual pada pagi tersebut sangat mudah ditemukan di Kota Tasikmalaya. Pencinta bubur ayam perlu mencicip bubur Tasik. Semangkuk bubur diberi topping suwiran ayam kampung dan hati ayam yang melimpah. Ciri khas dari bubur ayam khas Tasikmalaya ini terdapat pada toppingnya yang melimpah ruah berupa suwiran ayam kampung, ati ayam, cakwe, dan daun bawang.
Bahan-bahan
- 1 cup beras
- 500 ml kaldu ayam
- 1 liter air
- 2 batang serai
- 2 daun salam
Topping :
- Ayam goreng suwir
- Bawang daun
- Bawang goreng
- Krupuk kakap kecil
- Secukupnya Cakwe
- Telur utuh stengah matang
- Tongcai
Bumbu tabur :
- Kecap asin/ikan
- Lada bubuk
- Secukupnya Kaldu jamur
- Sedikit garam
Proses pembuatan:
- Bersihkan beras dari gabah dan batu-batu kecil, bersihkan dengan air. Lalu masak dengan air kaldu dan air secukupnya.
- Tambahkan serai dan daun salam, lalu masak dengan api sedang.
- Tunggu beras hingga menjadi bubur. Bila perlu, tambahkan air panas. Penggunaan air panas agar beras lebih mudah hancur, karena bila ditambahkan air dingin hasilnya menggumpal.
- Setelah kurang lebih 1 jam bubur siap dipindahkan ke mangkuk. Tuang bubur ke dalam mangkuk lalu masukan bumbu tabur dan topingnya., nikmati selagi panas.