Resep Gegeplak Khas Karawang

Gegeplak adalah makanan khas Karawang, Jawa Barat. Kuliner khas Karawang ini terbuat dari kelapa muda, air, garam, gula pasir, dan pewarna alami makanan. Bentuknya bulat tidak beraturan dan memiliki cita rasa manis. Gegeplak sering disuguhkan sebagai kudapan untuk tamu. Kini beralih menjadi oleh-oleh yang digemari para wisatawan. Bahkan sudah muncul beragam varian rasa, salah satinya gegeplak jahe. Berikut ini kami sajikan bahan-bahan dan cara membuatnya...

Resep Gegeplak Khas Karawang

Bahan-bahan:

  • 450 gram gula pasir Garam secukupnya
  • 450 mililiter air
  • 300 gram kelapa muda utuh
  • Secukupnya pewarna makanan merah muda atau hijau)


Cara Membuat:

  1. Kelapa muda diparut, lalu timbang masing-masing 100 gram.
  2. Aduk seluruh bahan yang sudah ditakar menjadi 3 bagian dengan kelapa parut 100 gram.
  3. Masing-masing dari takaran yang berjumlah tiga tersebut ditetesi pewarna, bisa merah muda, kuning dan hijau misalnya. Aduk kembali sampai warnanya merata.
  4. Masak masing-masing adonan sambil diaduk sampai berambut.
  5. Ketika masih panas, ambil adonannya dengan dua buah sendok makan dan kumpulkan adonan tersebut sampai menyatu.
  6. Letakkan adonan yang sudah dibuat di atas kertas roti. Biarkan sampai kering.
  7. Jika sudah kering, sajikan di piring saji.