Resep Ayam Goreng Bumbu Kuning

Ayam Goreng Bumbu Kuning
Resep yang teh enur bagikan kali ini adalah salah satu masakan berbahan daging ayam yang umum tersedia di berbagai tempai di Indonesia

Namun resep ayam bumbu kuning ini mungkin akan berbeda, karena menggunakan beberapa resep unggulan yang dapat mempengaruhi rasa ayam sehingga akan terasa lebih nikmat,,, selamat mencoba.



Bahan-bahan yang diperlukan:
  • 1 ekor ayam
  • 2 batang serai, ambil bagian putihnya,
  • 2 lembar daun salam 
  • 400 ml air 
  • Minyak untuk menggoreng 

Bumbu yang dihaluskan:
  • 4 butir bawang merah 
  • 5 butir kemiri, sangrai
  • 6 siung bawang putih 
  • 1 sendok teh ketumbar 
  • 4 cm kunyit, bakar
  • 4 cm lengkuas 
  • 4 cm jahe 
  • 1 sendok makan garam 

Persiapan
  • Ayam, dipotong menjadi 8 bagian
  • Batang serai yang diambil bagian putihnya dimemarkan

Cara membuat:
  1. Campurkan seluruh bumbu yang ssudah dihaluskan dengan ayam, daun salam, dan serai,. Campuran diaduk rata. lalu masukkan 200ml air.
  2. Campuran dimasak di atas api sedang sampai mendidih. Kecilkan api. Tutup. Masak sampai air berkurang. Tuang sisa air secara bertahap sambil sesekali diaduk sampai matang dan meresap. 
  3. Angkat ayam lalu goreng dalam minyak yang sudah dipanasakan diatas api sedang sampai matang.
  4. Ayam Goreng Bumbu Kuning  siap dihidangkan.