Resep Kue Jongkong Khas Banyuwangi

Resep Kue Jongkong Khas Banyuwangi

Jongkong merupakan makanan khas yang banyak terdapat di beberapa daerah di Indonesia, seperti Kue Jongkong Betawi dan Kue Jongkong khas Banyuwangi. Makanan dengan nama unik ini merupakan makanan yang tergolong sederhana, baik cara membuatnya atau pun cara penyajiannya. Jongkong memiliki rasa yang nikmat. Jajanan tersebut dapat dijadikan sebagai salah satu hidangan, baik pada hari raya maupun acara-acara tertentu seperti syukuran, arisan, dan lain-lain.

Peralatan:

  • Gelas untuk menakar santan
  • Dandang
  • Baskom
  • Sendok.


Bahan-bahan:

  1. ½ kg tepung beras
  2. ½ buah gula merah, diiris-iris atau disisir
  3. 1 buah kelapa, peras menjadi santan
  4. Secukupnya daun sente
  5. Secukupnya  garam
  6. Secukupnya daun pisang


Cara Membuat:

  1. Campurkan tepung beras bersama garam, pewarna hijau dari daun sente dan juga 7 gelas santan dalam sebuah baskom.
  2. Aduk adonan hingga tercampur rata dan membentuk tekstur seperti jenang atau dodol.
  3. Masak adonan dengan api kecil hingga matang.
  4. Letakkan satu sendok adonan ke dalam daun pisang. Beri irisan gula pada bagian tengahnya lalu bungkus.
  5. Kukus jongkong selama beberapa menit. Angkat lalu sajikan di piring saji.