Resep Es Teler 77 Spesial
Es teler adalah 'koktail' buah di Indonesia. Alpukat, kelapa muda, cincau, nangka, dan buah-buahan lainnya disajikan dengan santan, susu kental manis, daun Pandanus amaryllifolius (biasanya dalam bentuk sirup cocopandan), gula, dan sedikit garam.
Ramuan ini diciptakan oleh Murniati Widjaja yang memenangkan kompetisi pada tahun 1982 untuk menghasilkan minuman nasional bagi Indonesia.
Nama es teler yang banyak dikenal adalah es teler 77, Es Teler 77 adalah restoran yang menyajikan produk makanan dan minuman populer Indonesia dengan resep orisinil yang telah teruji mutu dan kualitasnya. Berikut ini sajian lengkapnya:
Bahan-bahan:
Bahan Opsional :
Persiapan:
Cara membuat es teler 77:
Ramuan ini diciptakan oleh Murniati Widjaja yang memenangkan kompetisi pada tahun 1982 untuk menghasilkan minuman nasional bagi Indonesia.
Nama es teler yang banyak dikenal adalah es teler 77, Es Teler 77 adalah restoran yang menyajikan produk makanan dan minuman populer Indonesia dengan resep orisinil yang telah teruji mutu dan kualitasnya. Berikut ini sajian lengkapnya:
Bahan-bahan:
- 300 gr kelapa muda
- 200 ml air kelapa muda
- 1 buah melon
- 1 buah nangka
- 1 buah alpukat (avocado)
- 1 bungkus agar-agar merah
- Susu kental manis, secukupnya.
- 1 cup es batu
Bahan Opsional :
- Sirup atau Es Cream (es krim)
Persiapan:
- 1 bungkus kelapa muda diserut beku
- Nangka diiris tipis-tipis
- Alpukat (avocado), kerok dengan sendok
- Melon, kerok atau bentuk bulat.
- Agar-agar merah, masak sesuai petunjuk dikemasan setelah jadi potong kotak kecil-kecil.
Cara membuat es teler 77:
- Siapkan secukupnya potongan buah dan jeli lalu susun dan ditata didalam gelas atau mangkuk es.
- Masukkan es batu dan air kelapa muda, secukupnya.
- Beri susu kental manis diatasnya.
- Anda bisa menambahkan sirup atau es cream di atasnya, bila suka.
- Es teler sudah siap disajikan.