Resep Bubur Candil Paling Enak Untuk Buka Puasa

Saat berbuka puasa tentunya paling nikmat bila diawali dengan makanan yang manis-manis seperti bubur candil ini. membuatnyapun tidaklah sulit, berikut ini sajian selengkapnya...


Bahan candil:
    Bubur Candil
  • 150 gr tepung ketan putih
  • 125 ml air
  • 1 sdt air kapur sirih
  • ½ sdt garam

Bahan bubur:
  • 750 ml air
  • 200 gr gula merah, sisir
  • 100 ml air, untuk melarutkan
  • 2 sdm tepung ketan putih
  • 2 lembar daun pandan
  • 1 sdm tepung maizena

Bahan saus santan:
  • 200 gram santan kental
  • 1 sdt tepung maizena, larutkan dengan 30 ml air
  • ½ sdt garam


Cara membuat:

Candil
  1. Campurkan tepung ketan putih, garam dan air kapur sirih. Tambah air sedikit demi sedikit sambil diaduk / diuleni dengan tangan hinggamembentuk adonan dan tidak lengket
  2. Bentuk adonan menjadi bulatan kecil (sesuai selera), beri sedikit tepung agar tidak lengket satu sama lainnya, sisihkan

Bubur
  1. Campurkan air, gula merah, dan daun pandan lalu rebus hingga mendidih. Matikan api. Rebusan disaring kemudian didihkan kembali.
  2. Masukkan adonan yang sudah dibentuk bulatan satu demi satu, setelah bulatan mengapung kecilkan apinya.
  3. Masukkan (ke dalam rebusan) campuran tepung beras dan ketan yang sebelumnya sudah dilarutkan, aduk hingga matang dan mengental. Angkat

Saus santan

Masak santan bersama garam sampai mendidih. Masukkan larutan tepung maizena, aduk sampai kental. Angkat.


Penyajian:

Tuang bubur candil ke dalam mangkuk, siram dengan saus santan.