Resep Es Kacang Merah

Es Kacang Merah
Es kacang merah adalah resep es yang dibuat dari bahan utamanya yakni Kacang merah serta bahan lain seperti: campuran susu, es batu yang diserut, buah - buahan, dan bahan lainnya, es ini dapat kita temui di beberapa daerah di Indonesia seperti Palembang, Bangka, Manado, Bandung, Gorontalo.Yang membedakan es kacang merah di beberapa daerah tersebut adalah penambahan buah yang berbeda atau penambahan campuran lainnya. Selamat mencoba...


Bahan-bahan:
  • 150 gr kacang merah, dicuci bersih
  • 100 ml susu kental manis
  • Es batu, diserut atau diblender
  • 10 daging buah nangka tanpa biji
  • 2 buah pisang raja
  • garam secukupnya
  • 1 sdm tepung maizena

Cara membuat:
  1. Kacang merah direbus hingga lunak namun jangan sampai hancur
  2. Nangka dipotong kecil - kecil
  3. Pisang raja dikukus dan dipotong kecil - kecil
  4. Tepung maizena dan susu diresus, lalu tambahkan garam secukupnya. kemudian diaduk sampai mendidih.
  5. Potongan nangka dan pisang raja diisikan pada wadah saji, beri di atasnya es serut atau es blender.
  6. kemudian tuang susu kental dan ditaburi dengan kacang merah. Es Kacang Merah siap disajikan.