Cara Membuat Jaja Begina

Jaja Begina, jaje gina, atau Jajan Begina merupakan salah satu jajanan terkenal di Bali. Jajanan ini sudah ada sejak dulu sampai sekarang dan sangat mudah dijumpai di warung-warung maupun pasar tradisional di Bali. Jaja Begina dibuat dari ketan putih yang sudah diolah sebelumnya. Rasanya ada yang hambar ada yang manis dan renyah, jajan begina ini digunakan sebagai sarana upacara dalam pelengkap sesajen atau banten.

Disamping untuk upakara, Jaje Begina sangat nikmat untuk panganan teman minum kopi. Belakangan juga dibuat dalam beragam bentuk untuk makanan camilan” di toko-toko swalayan.


Proses pembuatan

Beras ketan di rendam selama dua jam, ditiriskan, lalu di kukus. Setelah setangah jam diangkat dan ditaruh dalam baskom. Kemudian di campur air dingin, diaduk dan ditiriskan. Kemudian dikukus lagi hingga matang sempurna. Kemudian diaduk dengan taburan garam secukupnya. Ada juga di campur gula aren untuk membuat tampilan warna merah/kecoklat-coklatan.

Selanjutnya Jaje Begina dibentuk (dipepel), dan ditaruh diatas tikar anyaman. Kemudian di jemur di bawah terik matahari. Dengan sinar matahari yang cukup terik, maka dua hari penjemuran Jaje Begina mentah sudah kering, dan siap digoreng dengan minyak kelapa asli (minyak tandusan).


Sumber: http://madenurbawa.com/article/127151/jaje-begina--guna-lan-geginan.html