Olahan Rendang Limpa dan Hati

Rendang Limpa dan Hati
Rendang Limpa dan Hati adalah salah satu hasil olahan dari jerohan sapi yang berbahan dasar limpa dan hati, cara memasak dengan resep yang aakn dijelaskan di bawah ini tidak jauh beda dengan hasil olahan rendang dengan bahan yang berbeda. potongan limpa dan hati akan dicampur dengan bumbu-bumbu khas nusantara yang akan membuat anda tergoda untuk menyantapnya, berikut ulasannya:


Bahan-bahan:
  • 1 kilogram campuran limpa dan hati dipotong-potong
  • 10 gelas santan kental
  • 2 sendok makan cabai giling
  • 6 lembar daun jeruk purut
  • 1 lembar daun kunir

Bumbu yang dihaluskan
  • 8 siung bawang putih
  • 1 ruas jari kunir
  • 25 biji cabai rawit
  • 40 butir biji merica
  • Garam secukupnya

Cara memasak
  1. Bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan dicampur dengan potongan limpa dan hati serta cabai giling.
  2. Kemudian masukkan daun kunir dan daun jeruk.
  3. Didihkan sambil diaduk, lalau masak terus sampai keluar minyaknya.
  4. Kecilkan api dan masak sampai berwarna coklat tua.
  5. Aduk dan bolak-balik agar daging berwarna merata.
  6. Rendang Limpa dan Hati siap dihidangkan.